Berita UT Medan

Home – Berita

Kunjungan Universitas Terbuka Medan ke Wawasan Open University Malaysia: Mempererat Kerjasama Pendidikan Antar Negara

Universitas Terbuka Medan, Indonesia, telah melakukan kunjungan ke Wawasan Open University, Malaysia. Hal ini dalam upaya untuk memperluas kerjasama pendidikan antara kedua negara yang sebelumnya sudah dilakukan oleh Universitas Terbuka di Pusat.

Kunjungan ini merupakan langkah penting dalam membangun hubungan yang lebih erat antara lembaga pendidikan tinggi terbuka di Indonesia dan Malaysia. Selama kunjungan tersebut, delegasi UT Medan bertemu dengan perwakilan WOU untuk berdiskusi tentang berbagai aspek pendidikan terbuka dan jarak jauh. Direktur UT Medan, menyatakan, “Kunjungan ini merupakan kesempatan yang sangat berharga bagi kami untuk mempelajari praktik terbaik dalam pendidikan terbuka dari WOU. Kami berharap dapat mengambil manfaat dari pengalaman dan pengetahuan yang mereka miliki untuk meningkatkan layanan pendidikan di UT Medan.”

Sementara itu, Professor Yap Eng Hwa, PhD selaku perwakilan dari WOU sangat menyambut hangat kunjungan dari UT Medan. “Kami senang dapat berbagi pengetahuan dan pengalaman kami dengan rekan-rekan dari Indonesia. Kerjasama antar lembaga pendidikan terbuka sangat penting
dalam menghadapi tantangan pendidikan masa depan.”

Kunjungan ini juga membuka peluang untuk kerjasama lebih lanjut antara UT Medan dan WOU dalam hal pertukaran penelitian, mahasiswa, serta pengembangan program internasional pengabdian kepada masyarakat.Diharapkan bahwa kunjungan ini tidak hanya akan memperkuat hubungan antara UT Medan dan WOU, tetapi juga akan memberikan kontribusi positif bagi kemajuan pendidikan terbuka di kedua negara.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *