Berita UT Medan

Home – Berita

Audiensi dan Silaturahmi antara Universitas Terbuka dengan Sekolah Tinggi Teologi Anugerah Misi Nias Barat

Universitas Terbuka Medan dan Sekolah Tinggi Teologi Anugerah Misi Nias Barat telah mengadakan kunjungan silaturahmi yang penuh makna pada hari Jumat, 7 Maret 2025, bertempat di kampus Sekolah Tinggi Teologi Anugerah Misi Nias Barat.

Kunjungan ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara kedua lembaga pendidikan tinggi serta menjajaki peluang kerjasama pada bidang Tri Dharma Perguruan Tinggi didampingi oleh Dr. Era Era Hia, M.M., M.Si. yang menjembatani pertemuan pada kegiatan kali ini.

Rombongan dari Universitas Terbuka Medan yang dipimpin oleh Direktur Universitas Terbuka Medan, Yasir Riady beserta Johannes, M.Pd dan Okky Agastya,S.S. menjajaki kolaborasi antara universitas dalam mendukung kemajuan pendidikan di wilayah Sumatera Utara khususnya Nias barat.

Pada rangkaian acara tersebut, kedua pihak melakukan diskusi mendalam mengenai potensi kerjasama yang dapat dilakukan. Beberapa area yang dibahas meliputi penyelenggaraan seminar dan workshop bersama, serta pengembangan program studi yang relevan dengan kebutuhan pasar kerja.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Kenapa Harus kuliah di ut

Layanan Pendidikan Terbaik Untuk Proses Perkuliahan Anda

Mahasiswa Aktif UT
0 K
Pengajar
0 k+
Alumni
0 Juta
Prodi Akreditasi A dan B
0 +

Berita Terbaru UT Medan

Statistik Mahasiswa UT Medan

Target Utama UT

©2024. Universitas Terbuka Medan. All Rights Reserved.