Berita UT Medan

Home – Berita

Gelaran Orientasi Studi Mahasiswa Baru Universitas Terbuka Medan di Kabupaten Labuhan Batu Utara

Universitas Terbuka Medan melaksanakan Orientasi Studi Mahasiswa Baru (OSMB) Program Sarjana dan Diploma Ganjil Masa Registrasi Tahun 2024/2025 yang digelar selama dua hari, Sabtu hingga Minggu, 28-29 September 2024 di Aula Ahmad Dwi Syukur, Kantor Bupati Labuhanbatu Utara.
Kegiatan orientasi itu dibuka secara resmi oleh Direktur Universitas Terbuka Medan, Yasir Riady, S.S., M.Hum., yang menyampaikan pentingnya komitmen dalam menempuh pendidikan di era digital seperti saat ini. Yasir juga menekankan bahwa Universitas Terbuka terus berinovasi dalam memberikan akses pendidikan tinggi yang fleksibel dan berkualitas bagi seluruh masyarakat.

Wakil Bupati Kabupaten Labuhan Batu Utara Dr Samsul Tanjung menyempatkan hadir dan menyampaikan Motivasi kepada para mahasiswa baru, dan menekankan pentingnya peran generasi muda dalam memajukan daerah melalui Pendidikan. “Pendidikan adalah kunci perubahan. Kalian adalah harapan masa depan,” ujar Samsul dalam pesannya. Kegiatan Orientasi ini tidak hanya menjadi ajang pengenalan, namun juga memberikan inspirasi dan dorongan bagi mahasiswa baru untuk berprestasi selama masa studi di Universitas Terbuka.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Kenapa Harus kuliah di ut

Layanan Pendidikan Terbaik Untuk Proses Perkuliahan Anda

Mahasiswa Aktif UT
0 K
Pengajar
0 k+
Alumni
0 Juta
Prodi Akreditasi A dan B
0 +

Berita Terbaru UT Medan

Statistik Mahasiswa UT Medan

Target Utama UT

©2024. Universitas Terbuka Medan. All Rights Reserved.